Bengkulu Tengah, Selimburcaya.com – Penjabat (Pj) Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heryandi Roni, M.Si., menghadiri acara syukuran Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah ke-64 yang berlangsung di Gedung Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah, Desa Taba Mutung, pada Senin (22/07/2024). Acara tersebut juga dihadiri oleh Kajari Bengkulu Tengah, Dr. Firman Halawa, S.H., M.H., beserta jajarannya, Wakil Ketua I DPRD Bengkulu Tengah, Feri Heryadi, S.Sos., M.Si., Sekretaris Daerah Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP., serta anggota Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Bengkulu Tengah, dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Dr. Heryandi Roni menyampaikan ucapan selamat atas peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 dan mengajak semua pihak untuk bersama-sama mencegah penyalahgunaan keuangan negara.
“Selamat Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah ke-64. Peringatan ini kita jadikan sebagai momentum untuk mengevaluasi dan meningkatkan kinerja serta memantapkan kebersamaan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Bengkulu Tengah. Marilah bersama-sama kita cegah penyalahgunaan keuangan negara,” ujarnya.
Kepala Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah, Dr. Firman Halawa, S.H., M.H., dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua undangan yang hadir. Ia juga mengajak hadirin untuk melihat langsung gedung baru Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah yang baru saja diresmikan.
“Terima kasih kepada para undangan yang telah hadir. Mari sama-sama kita melihat langsung gedung baru Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah ini. Di momen yang sangat berharga ini, saya sangat ingin melaksanakan Hari Bhakti Adhyaksa di gedung baru ini. Terima kasih banyak kepada Bapak Pj Bupati Bengkulu Tengah serta jajaran pemerintah daerah yang sudah sempat hadir hari ini,” jelasnya.
Setelah acara syukuran, Pj Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heryandi Roni, M.Si., beserta pejabat lainnya berkesempatan melihat beberapa ruangan di gedung baru Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah. Gedung baru ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah dalam memberikan pelayanan hukum yang lebih baik kepada masyarakat.
Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 ini menjadi momentum penting bagi seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah untuk terus berkomitmen dalam menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas-tugas penegakan hukum di wilayah Bengkulu Tengah. Semoga sinergi antara pemerintah daerah dan Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah dapat terus terjalin dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bengkulu Tengah.
Pewarta : Hafiz
Editor : Ardy