PPKB Berhasil Terbitkan Buku Cerita Rakyat Bengkulu

Share it

Founder PPKB, Reko Serasi, S. S., M.A, mengatakan, ia sangat bangga dengan Putera Puteri Kebudayaan Bengkulu berhasil menerbitkan buku Cerita Rakyat Bengkulu, di ruang kerjanya, Kamis siang (05/01). (Foto:Yudi/Selimburcaya.com)

Bengkulu, Selimburcaya.com – Putera Puteri Kebudayaan Bengkulu (PPKB) angkatan 2021 yang tidak sekedar menampilkan paras yang menawan. Namun, mereka juga berkarya dengan seni menulis berhasil menerbitkan buku tentang “Cerita Rakyat Bengkulu” dan akan menyusul angkatan 2024 PPKB menerbitkan buku tentang “Makanan dan Kue Khas Bengkulu”.

Founder PPKB, Reko Serasi, S. S., M.A, mengatakan, ia sangat bangga dengan Putera Puteri Kebudayaan Bengkulu berhasil menerbitkan buku yang berjudul cukup fantastis dibaca oleh masyarakat Bengkulu. Bahkan, menilai bahwa buku tersebut sangat menarik dibaca oleh masyarakat Bengkulu.

“Kami sangat mengapresiasi langkah itu, sehingga mampu menerbitkan buku untuk mengenal budaya Bengkulu ke luar daerah,” katanya di ruang kerjanya, Kamis siang (05/01/2023).

Lanjutnya, hal tersebut, pula sebagai bentuk aksi nyata Putera Puteri Kebudayaan Bengkulu (PPKB) didalam advokasinya.

Menurutnya, kader PPKB itu bukan sekedar mengejar predikat dan selempang sahaja. Namun, itu bentuk serius generasi muda bergerak di bidang edukasi dan pelestarian kebudayaan.

“Karena di PPKB kami berharap anak-anak tidak hanya mengejar predikat dan selempang, tapi PPKB ingin generasi muda yang benar serius untuk bergerak di bidang edukasi dan pelestarian kebudayaan bersama-sama dengan mitra PPKB seperti Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu,” ujar akademisi UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu ini.

Diketahui, saat ini pihaknya kembali melakukan penyeleksian PPKB pendaftaran 2023 akan ditutup tanggal 27 Januari 2023.

“Nantinya, seleksi ini akan memilih 15 pasang finalis Putera Puteri Kebudayaan Bengkulu 2023 yang akan mengikuti Karantina dan Grand Final PPKB 2023 di tanggal 18 Maret 2023,” demikian Reko. (Yud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *