Ketua Dekranasda Bengkulu Tengah Buka Pelatihan Batik Lanjutan untuk Pengrajin Sungai Lemau

Share it
kegiatan Pelatihan Batik Lanjutan bagi Pengrajin Batik Sungai Lemau Angkatan Ke-II. Acara ini berlangsung di Aula Hotel Sindu(12/08/2024)(foto:Robi/Selimburcaya.com).

Bengkulu Tengah, Selimburcaya.com  – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Bengkulu Tengah, dr. Dian A.R. Heri Roni, secara resmi membuka kegiatan Pelatihan Batik Lanjutan bagi Pengrajin Batik Sungai Lemau Angkatan Ke-II. Acara ini berlangsung di Aula Hotel Sindu, Kecamatan Talang Empat, dengan dihadiri oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Koperasi (Perindagkop) Zamzami Syafe’i, S.IP., M.Si., pemilik Pengrajin Batik dari Tampuk Manggis Jambi, Kiftiah, pengurus Dekranasda Bengkulu Tengah, serta para peserta pelatihan pengrajin batik.

Dalam sambutannya, dr. Dian Heri Roni menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan kelanjutan dan pendalaman dari pelatihan angkatan pertama tahun lalu, yang diikuti oleh 25 pengrajin batik dari seluruh kecamatan di Kabupaten Bengkulu Tengah.

“Batik Sungai Lemau saat ini sudah memiliki 17 motif yang unik dan indah. Kami berharap motif-motif ini dapat dikembangkan lebih lanjut agar dapat diterima oleh masyarakat luas. Selain di Desa Panca Mukti, kami juga ingin melihat terbentuknya sentra batik lainnya di Kabupaten Bengkulu Tengah yang dapat berperan dalam memasarkan dan mempromosikan Batik Sungai Lemau,” ujar Dian.

Dian juga menekankan pentingnya pembinaan yang berkelanjutan bagi para pengrajin batik di Bengkulu Tengah.

“Saya berharap pelatihan ini dapat bermanfaat bagi para pengrajin, sehingga mereka dapat terus berkembang dan tidak berhenti di tengah jalan. Kami juga akan memilih 10 peserta terbaik dalam pelatihan ini untuk diberangkatkan ke Pekalongan guna mengikuti pelatihan lebih lanjut. Ini akan memberi mereka wawasan yang lebih luas mengenai kerajinan Batik Cap maupun Tulis,” tambahnya.

Setelah pembukaan resmi, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dan pelatihan langsung yang akan berlangsung dari tanggal 12 hingga 14 Agustus 2024. Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan dan kreativitas para pengrajin batik, sehingga mereka dapat menghasilkan produk yang berkualitas tinggi dan memiliki daya saing di pasar.

Pewarta : Robi

Editor : Ardy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *