Seluma,sc – DPRD Seluma menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian catatan strategis Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Seluma tahun 2021 di gedung Paripurna DPRD Seluma, Senin (11/4/2022).
Rapat paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD Seluma, Nofi Eriyan Andesca S.Sos dengan didampingi Waka 1 Sugeng Zonrio SH dan Waka 2 Ulil Umidi S.Sos M.Si yang juga dihadiri Wakil Bupati Seluma Drs Gustianto, Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, OPD Kabupaten seluma dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wakil bupati Seluma Drs Gustianto menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Kabupaten Seluma karena masih banyak keinginan masyarakat yang belum belum bisa dipenuhi. Namun dirinya memastikan pemerintah daerah akan bekerja semaksimal mungkin untuk kedepannya.
“Kita pastikan seluruh OPD dan ASN untuk bekerja secara optimal mewujudkan pembangunan dan peningkatan pelayanan di kab Seluma untuk mewujudkan Seluma alap,” tegasnya. (Adv/udit)