Asisten Pemerintahan dan Kesra Buka Pertemuan Advokasi Pelayanan Kesehatan Bergerak di Seluma

Share it
Pertemuan Advokasi dan Persiapan Pelaksanaan Pelayanan Kesehatan Bergerak yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, H. Hendarsyah, S.IP, MT, yang mewakili Bupati Seluma. Acara ini dilaksanakan di Aula Bappeda pada Selasa (28/5/2024).(foto:Yudi/Selimburcaya.com).

Seluma, Selimburcaya.com – Pertemuan Advokasi dan Persiapan Pelaksanaan Pelayanan Kesehatan Bergerak yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, H. Hendarsyah, S.IP, MT, yang mewakili Bupati Seluma. Acara ini dilaksanakan di Aula Bappeda pada Selasa (28/5/2024). Turut hadir dalam pertemuan ini Ketua Timker Kementerian Kesehatan Republik Indonesia secara online, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, Unsur Tripika Kecamatan Seluma Utara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Seluma, Camat Seluma Utara, dan Kepala Desa Lubuk Resam.

Asisten Pemerintahan dan Kesra menyampaikan apresiasi Pemerintah Kabupaten Seluma terhadap kegiatan ini yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan di daerah tersebut, terutama di wilayah yang masih tertinggal atau terpencil.

“Kegiatan lintas sektor ini sangat selaras dengan program kegiatan Bupati dan Wakil Bupati untuk mewujudkan Seluma ALAP, khususnya untuk Seluma melayani dibidang pelayanan kesehatan,” ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma, Rudi Syawaludin, S.Sos, dalam laporannya menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan pelayanan kesehatan bergerak ditujukan pada wilayah kerja Puskesmas Puguk atau di Desa Lubuk Resam Kecamatan Seluma Utara.

“Dalam pelaksanaannya, akan dilakukan pengobatan gratis yang melibatkan beberapa dokter spesialis,” tambahnya.

Pelayanan kesehatan bergerak ini menjadi inisiatif yang sangat dibutuhkan, terutama di daerah yang sulit dijangkau. Dengan adanya akses langsung ke layanan kesehatan, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mendapatkan perawatan dan pengobatan yang mereka butuhkan.

Pemerintah Kabupaten Seluma terus berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya melalui berbagai program dan kegiatan yang fokus pada sektor kesehatan. Dukungan dari berbagai pihak, termasuk Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, dan unsur terkait lainnya, diharapkan dapat memperkuat implementasi program-program kesehatan di tingkat daerah.

Dengan sinergi dan kolaborasi yang kuat antara pemerintah daerah, pemerintah pusat, dan seluruh pemangku kepentingan terkait, diharapkan upaya untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama di daerah pedesaan dan terpencil, dapat terus ditingkatkan secara signifikan.

Pewarta: Yudi

Editor : Ardy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *