Kota Bengkulu, Selimburcaya.com – Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) akan melakukan pengaspalan dan pembangunan jalan secara menyeluruh di wilayah yang menjadi kewenangan Pemkot Bengkulu. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas, mendukung perputaran ekonomi, dan menciptakan kebahagiaan bagi warga Kota Bengkulu.
Beberapa proyek utama yang akan dilaksanakan antara lain pembangunan Jalan RT 18 Kelurahan Kebun Tebeng, rehabilitasi Jalan 1 Kini Balu dan Jalan 1 Gunung Bungkuk RT 12 Kelurahan Kebun Tebeng. Pembangunan bahu jalan di Sepakat Raya RT 20 Kelurahan Sawah Lebar dan bahu jalan S. Parman – Yayasan Al-Fida juga masuk dalam daftar prioritas.
Proyek lain yang menjadi sorotan adalah pembuatan rabat badan jalan di Jalan DP Negara 8 Kelurahan Pagar Dewa, pembangunan jalan lingkungan di Kelurahan Bentiring Permai Kecamatan Muara Bangkahulu, serta di Merawan 30 Kelurahan Sawah Lebar.
Selain itu, peningkatan infrastruktur juga mencakup pembangunan jalan hotmix di Jalan Bumi Ayu 6 B, peningkatan Jalan Tengah Padang Kecamatan Teluk Segara, dan rehabilitasi lanjutan Jalan Arujajar.
Seluruh proyek ini didanai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bengkulu Tahun Anggaran 2025, dengan tambahan dukungan dana aspirasi dari anggota DPRD.
Kepala Dinas PUPR Kota Bengkulu, melalui Subkoordinator Jalan dan Jembatan, Yosep Akmal, mengungkapkan optimisme bahwa peningkatan infrastruktur ini akan membawa dampak positif bagi masyarakat.
“Pembangunan ini tidak hanya meningkatkan kualitas jalan, tetapi juga memperlancar arus lalu lintas dan mendukung kegiatan ekonomi. Harapannya, masyarakat dapat merasakan akses jalan yang lebih aman dan nyaman,” ujar Yosep.
Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga infrastruktur yang telah dibangun agar dapat bertahan lama dan tetap nyaman digunakan.
Dengan proyek besar ini, Pemerintah Kota Bengkulu menunjukkan komitmennya untuk menjadikan infrastruktur jalan sebagai salah satu prioritas pembangunan demi kesejahteraan warganya.
Pewarta : Zoel
Editor : Ardy