
Kota Bengkulu, Selimburcaya.com – Kepala Badan Pertahanan Nasional (BPN) Kota Bengkulu, Nirwanda, melakukan kunjungan silaturahmi ke ruang kerja Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bengkulu, Eko Agusrianto, pada Rabu (20/11/2024). Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas rencana pembangunan waduk pengendali banjir di Kota Bengkulu.
Nirwanda, yang baru saja dipindahtugaskan dari BPN Lampung Utara, menyampaikan sejumlah penugasan terkait jabatannya sebagai Kepala BPN Kota Bengkulu. Salah satu fokusnya adalah pengadaan tanah untuk pembangunan waduk pengendali banjir di Kecamatan Sungai Serut dan Kecamatan Ratu Agung.
“Kami sedang berada dalam tahap awal pelaksanaan, yaitu pembentukan tim pelaksanaan pengadaan tanah. Diharapkan, kami mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak,” ujar Nirwanda.
Pj Sekda Eko Agusrianto menyatakan bahwa pemerintah Kota Bengkulu mendukung penuh rencana tersebut. Ia menjelaskan bahwa pembangunan waduk ini sangat penting, terutama untuk kawasan yang rawan banjir seperti Tanjung Agung dan Tanjung Jaya di Kelurahan Sungai Serut.
“Rencana ini sudah masuk tahap pelaksanaan. Setelah proses pengadaan tanah selesai, selanjutnya akan dilakukan pembangunan fisik. Kami menargetkan proses ini selesai pada 2025 sehingga pembangunan bisa dimulai pada 2026,” ungkap Eko.
Menurutnya, waduk pengendali banjir atau yang dikenal sebagai kolam resistensi ini diharapkan mampu mengurangi risiko banjir yang sering melanda kawasan rawan tersebut. Sinergi antara BPN dan Pemerintah Kota Bengkulu akan terus diperkuat demi kelancaran pelaksanaan proyek strategis ini.
Pewarta : Zoel
Editor : Ardy