Masyarakat Desa Tanah Hitam Meriahkan Peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI dengan Berbagai Kegiatan

Share it
Pemerintah Desa Tanah Hitam yang dipimpin oleh Kepala Desa Dedy Mayurat, dibantu oleh Panitia HUT RI ke-79, telah menggelar berbagai macam perlombaan di lingkungan Balai Desa Tanah Hitam Jumat(16/08/2024)(foto:Agus/Selimburcaya.com).

Bengkulu Utara, Selimburcaya.com – Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 sudah mulai terasa di tengah masyarakat Desa Tanah Hitam, Kecamatan Kerkap, Bengkulu Utara. Merdeka dianggap sebagai kemewahan yang diberikan oleh Allah Yang Maha Esa kepada setiap manusia di bumi, memberikan kebebasan bagi setiap warga negara untuk mengemukakan pendapat dalam upaya membangun bangsa, tanpa niat untuk mencela, sehingga mendorong terciptanya inovasi tak terbatas demi kemajuan bangsa.

Tema HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun ini, “Menuju Indonesia Emas Tahun 2045,” sangat relevan dengan semangat yang ditunjukkan oleh masyarakat Desa Tanah Hitam. Mereka turut berperan serta dalam perayaan kemerdekaan yang tidak hanya bersifat sakral tetapi juga penuh makna. Berbagai kegiatan diselenggarakan untuk menyambut dan memeriahkan peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI yang diperingati pada 17 Agustus 2024.

Dalam upaya memeriahkan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI, Pemerintah Desa Tanah Hitam yang dipimpin oleh Kepala Desa Dedy Mayurat, dibantu oleh Panitia HUT RI ke-79, telah menggelar berbagai macam perlombaan di lingkungan Balai Desa Tanah Hitam. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga masyarakat Desa Tanah Hitam dan dibuka langsung oleh Kepala Desa Dedy Mayurat beberapa hari yang lalu.

Kepala Desa Tanah Hitam, Dedy Mayurat, menyatakan bahwa tujuan dari diadakannya perlombaan ini adalah untuk membangun rasa tanggung jawab dan mempererat silaturahmi di antara masyarakat desa.

“Ketua Panitia HUT RI Ke-79 Desa Tanah Hitam menyampaikan bahwa beberapa perlombaan sudah selesai dan telah menemukan para juaranya. Semoga kegiatan rutin untuk memeriahkan HUT RI ini bisa berjalan dengan lancar tanpa halangan apapun. Kami juga mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh warga yang telah berkontribusi demi kelancaran kegiatan ini,” ujar Ketua Panitia HUT RI ke-79 Desa Tanah Hitam

Pewarta : Agus

Editor : Ardy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *