Pelantikan Pengurus Wilayah Muslimat NU Provinsi Bengkulu Masa Bhakti 2023-2028

Share it
Pengurus Wilayah (PW) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi Bengkulu masa bhakti 2023-2028 resmi dilantik. Acara pelantikan yang berlangsung di Balai Raya Semarak Bengkulu(21/07/2024)(foto:Agus/selimburcaya.com).

Bengkulu,Selimburcaya.com – Pengurus Wilayah (PW) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi Bengkulu masa bhakti 2023-2028 resmi dilantik. Acara pelantikan yang berlangsung di Balai Raya Semarak Bengkulu pada Sabtu (20/7/2024) tersebut juga menjadi ajang orientasi bagi para pimpinan wilayah Muslimat NU Provinsi Bengkulu.

Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, hadir dalam acara tersebut dan menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pengurus yang baru dilantik. Dalam sambutannya, Gubernur Rohidin berharap agar para pengurus Muslimat NU dapat memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat dan daerah di wilayah kerja mereka.

“Selamat kepada para pengurus Muslimat NU wilayah Bengkulu yang telah dilantik. Selamat menjalankan tugas, dan teruslah bersinergi dalam membangun Bengkulu untuk masa depan yang lebih maju. Terlebih lagi, kaum ibu-ibu yang menjadi pondasi dalam membangun karakter,” kata Rohidin.

Gubernur Rohidin menekankan pentingnya peran Muslimat NU dalam memperkuat pondasi karakter bangsa melalui kegiatan-kegiatan yang mendukung pembangunan moral dan spiritual masyarakat. Ia berharap para pengurus Muslimat NU dapat menjadi teladan dan inspirasi bagi masyarakat, terutama kaum perempuan, dalam menggerakkan berbagai program yang bermanfaat bagi kemajuan daerah.

Pelantikan ini tidak hanya sebagai momen seremonial, tetapi juga sebagai langkah awal untuk memulai berbagai program kerja yang telah direncanakan. Para pengurus yang baru dilantik diharapkan dapat segera beradaptasi dan bekerja dengan penuh semangat serta dedikasi tinggi.

Dengan pelantikan ini, diharapkan Muslimat NU Provinsi Bengkulu dapat semakin solid dan mampu memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah, terutama dalam bidang sosial dan keagamaan. Kehadiran organisasi ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam mewujudkan Bengkulu yang lebih maju dan sejahtera.

Pewarta : Agus

Editor: Ardy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *