Seluma, Selimburcaya.com – Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Seluma, H. Hendarsyah, S.IP, MT, bersama Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Almedian Saleh, SKM, ME, mengikuti kegiatan senam aerobik bersama di Lapangan Mapolres, Selebar, Kecamatan Seluma Timur pada Jumat (28/6/2024).
Kegiatan olahraga ini digelar untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2024. Selain kedua asisten Setda Kabupaten Seluma, senam aerobik ini juga diikuti oleh Kapolres, Wakapolres, jajaran Polres, Kasdim 0425, serta anggota Bhayangkari.
Acara ini berlangsung meriah dan penuh semangat, di mana seluruh peserta tampak antusias mengikuti setiap gerakan senam. Setelah kegiatan olahraga, acara dilanjutkan dengan ramah tamah untuk mempererat tali silaturahmi di antara para peserta.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sarana untuk memperkuat kebersamaan dan kerjasama antar instansi dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78.
Pewarta : Robi
Editor : Ardy