Masyarakat Lima Desa Harapkan Perhatian Pemerintah

Share it
Kegiatan gotong royong penutupan lubang di beberapa titik ruas jalan antara Desa Talang Ginting dan Desa Talang Baru Ginting telah dilaksanakan pada hari Kamis, 27 Juni 2024(27/06/2024)(foto: Yudi/Selimburcaya.com).

Bengkulu Utara, Selimburcaya.com  – Kegiatan gotong royong penutupan lubang di beberapa titik ruas jalan antara Desa Talang Ginting dan Desa Talang Baru Ginting telah dilaksanakan pada hari Kamis, 27 Juni 2024. Kegiatan ini dikoordinir langsung oleh Kepala Desa Talang Ginting, Kertapati, dan Kepala Desa Talang Baru Ginting, bersama jasa pengguna jalan, terutama toke sawit yang beroperasi di wilayah lima desa tersebut. Pengerjaan dilakukan oleh masyarakat setempat setelah terjadinya kecelakaan akibat pengendara yang menghindari jalan rusak dan berlubang.

Kegiatan ini melibatkan masyarakat dari lima desa, yaitu Desa Kertapati, Desa Talang Pungguk, Desa Talang Ginting, Desa Talang Baru Ginting, dan Desa Tanjung Karet. Mereka berharap pemerintah Kabupaten Bengkulu, khususnya Bupati dan anggota dewan yang mewakili Dapil 3, dapat memperjuangkan nasib masyarakat, terutama terkait infrastruktur yang sudah banyak rusak.

“Kami, masyarakat dari lima desa ini, sangat berharap pemerintah kabupaten bisa secara bersama-sama memperjuangkan nasib masyarakat, terutama masalah infrastruktur yang sudah banyak rusak. Apalagi jalan yang melewati Desa Kertapati menuju Desa Lubuk Gedang, kondisinya sangat memprihatinkan dan sudah tidak bisa dilewati oleh kendaraan roda empat,” ujar perwakilan masyarakat.

Jalan penghubung Desa Kertapati dan Lubuk Gedang merupakan jalur alternatif penting. Jika terjadi masalah di jalan utama dari Lais ke Arga Makmur, seperti putus atau longsor di Desa Sukalangu atau Taba Baru akibat bencana alam, jalan lintas Lubuk Gedang ke Desa Kertapati akan menjadi jalur yang digunakan.

“Ini adalah jeritan hati kami selaku masyarakat dari lima desa. Kami berharap dengan bantuan media seperti Selimburcaya.com, aspirasi kami dapat tersampaikan dan mendapatkan perhatian dari pihak terkait,” tambah perwakilan masyarakat.

Kegiatan gotong royong ini menunjukkan semangat kebersamaan masyarakat dalam menjaga infrastruktur desa, namun perhatian dan dukungan dari pemerintah sangat diharapkan untuk perbaikan yang lebih permanen dan berkelanjutan.

Pewarta : Yudi

Editor : Ardy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *